Senin, 15 September 2008

BEDUG IS EVERYWHERE

Yang satu ini B&G, paling ramai dibunyikan menjelang Hari Raya Idul Fitri atau yang lebih dikenal dengan malam Takbiran. Pawai bedug berkeliling, mulai dari gang ke gang sampai ke jalan raya. Bunyi bedug ditabuh bertalu-talu sambil mengagungkan "Allahu Akbar..Allahu Akbar...Allahu Akbar".
Bunyi yang dihasilkan tiap bedug juga berbeda - beda kenyaringannya tergantung dari kualitas dan kekeringan kulit kambing yang ddipergunakan.


Along the journey
We have appetizer & Cookies


Pemandangan yang nggak pernah terlewatkan setiap menjelang Ramadhan atau Hari Raya Idul Fitri adalah berjejernya pedagang sepanjang jalan yang menawarkan makanan atau minuman.Bedanya kalau Puasa yang banyak dijual adalah ta’jil, tapi kalau hari Raya Idul Fitri adalah kue - kue kalengan. Sepanjang jalan yang ditemui apalagi yang menuju luar kota, pasti banyak dipajang aneka kue, mulai dari kue kering dalam plastik sampai kue kering produk pabrik.
Bukan hanya itu saja lho B&G. Pedagang kurma pun, nggak mau ketinggalan menjajakan dagangannya disepanjang jalan.

Tidak ada komentar: